Hukum ohm
adalah suatu pernyataan bahwa besarnya arus listrik (current) yang mengalir pada sebuah kawat penghantar selalu
berbanding lurus dengan tegangan (voltage)
dan berbanding terbalik dengan tahanan (resistance).
Secara teoritis hukum ohm dapat dituliskan dengan rumus berikut ini,
I adalah arus
dengan satuan ampere
V adalah tegangan
dengan satuan volt
R adalah tahanan
dengan satuan ohm
Contoh penggunaan hukum ohm dalam perhitungan rangkaian resistor, KLIK DISINI!
Perhitungan
rangkaian resistor,
Dalam prakteknya
dilapangan, resistor dapat disusun secara seri, paralel maupun campuran sesuai
dengan kebutuhan penggunaan dalam suatu rangkaian.
1. Rangkaian seri. Karakteristik atau sifat dasar dari rangkaian seri terhadap tahanan, arus dan tegangan adalah sebagai berikut.
- Jumlah nilai tahanan adalah sama dengan jumlah keseluruhan deret tahanan yang terpasang secara seri. RS = R1 + R2 + R3 +…..+Rn.
- Besarnya arus listrik yang mengalir pada tiap – tiap sesistor yang tersambung secara seri adalah sama dengan besarnya arus total rangkaian. IS = I1 = I2 = I3 = …=In
- Rangkaian seri dimaksudkan untuk membagi tegangan pada masing – masing resistor. Besarnya nilai tegangan adalah jumlah keseluruhan tegangan pada pada masing masing resistor. VS = V1 + V2 + V3 +….+Vn
2. Rangkaian parallel. Karakteristik atau sifat dasar rangkaian parallel terhadap tahanan hambatan dan tegangan adalah sebagai berikut,
- Jumlah nilai tahanan dalam suatu rangkaian adalah perbandingan terbalik atas besarnya nilai reseitor tersebut. 1/Rp = 1/R1 + 1/R2 + 1/R3+...+1/Rn
- Rangkaian parallel dimaksudkan untuk membagi arus. Besarnya nilai arus adalah jumlah keseluruhan arus pada masing – masing resistor. IP = I1 + I2 + I3 + …+ In
- Besarnya tegangan yang mengalir pada masing – masing resistor yang tersambung adalah sama dengan besarnya tegangan total rangkaian. VP = V1 = V2 = V3 = …. + Vn
3. Rangkaian campuran
merupakan kombinasi dari kedua sifat dasar rangkaian tersebut diatas. Selain
digunakan untuk membagi tegangan, juga dimanfaatkan untuk membagi arus sesuai
dengan kebutuhan dalam suatu rangkaian.
0 komentar:
Posting Komentar